9.30.2014

Ini 10 Makanan untuk Jantung Sehat

Jantung adalah salah satu organ terpenting bagi tubuh manusia. Jantung hampir sepenuhnya diselubungi oleh paru-paru, namun tertutup oleh selaput ganda yang bernama perikardium, yang menempel pada diafragma. Lapisan pertama menempel sangat erat pada jantung, sementara lapisan luarnya lebih longgar, untuk menghindari gesekan antar organ dalam tubuh yang terjadi karena gerakan memompa konstan jantung. Penyakit jantung adalah sebuah kondisi yang menyebabkan Jantung tidak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik. Masyarakat modern umumnya sangat menyukai gaya hidup yang lebih praktis, salah satunya adalah dalam mengkonsumsi makanan cepat saji. Padahal, makanan cepat saji tersebut dapat memberikan dampak buruk bagi kesehatan tubuh kita.
Buah_sayur
Buah Tomat
Makanan ini juga menjadi penyebab utama terjadinya gangguan jantung. Para penelti dari McMaster University, Kanada, menemukan hasil bahwa orang yang banyak mengonsumsi makanan yang digoreng, cemilan bergaram, dan daging memiliki risiko serangan jantung lebih dari 35 persen lebih besar dibandingkan dengan orang yang mengonsumsi sedikit atau tidak mengonsumsinya. Karenanya, penting bagi kita untuk menjaga pola makan, salah satunya dengan makanan sehat untuk jantung. Selain itu, berolahraga minimal 150 menit setiap minggunya, adalah salah satu syarat untuk menjaga kebugaran tubuh. Namun, untuk memperoleh manfaat maksimal dari olahraga, kita juga perlu menjalani pola makan sehat. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, beberapa jenis makanan yang baik untuk menjaga kesehatan jantung.

1. Kacang merah
Kacang merah atau Kacang azuki adalah sejenis kacang. Kacang jenis ini banyak digunakan di Indonesia dalam makanan yang biasa sebagai sup, contohnya sup kacang azuki. Kacang azuki dikenal dalam bahasa Inggris dengan nama Azuki bean. Kacang yang memiliki nama ilmiah Vigna angularis ini kaya akan asam lemak omega-3 dan serat. Rutin mengkonsumsi kacang merah, risiko penyakit jantung pun menurun. Selain kandungan asam lemak omega-3 yang mampu mengurangi peradangan di dalam tubuh, serat larut yang dikandungnya juga dapat mengurangi kadar kolesterol.

2. Tomat
Tomat merupakan jenis tumbuhan siklus hidup singkat, dapat tumbuh setinggi 1 sampai 3 meter. Tomat merupakan keluarga dekat dari kentang. Salah satu makanan sehat untuk jantung adalah tomat. Anda bisa mengkonsumsi buah tersebut selagi masih segar, sebab kandungan vitaminnya lebih banyak. Selain dapat dimakan langsung, anda bisa membuatnya sebagai jus tomat segar tanpa gula.

3. Teh hijau
Tak hanya karena rasanya yang unik sehingga menjadi favorit bagi banyak orang, teh hijau juga telah lama diketahui memiliki manfaat bagi kesehatan. Pakar obat-obatan herbal asal Tiongkok telah menggunakannya selama berabad-abad. Teh hijau (ryokucha) mengandung resveratrol dan katekin yang meningkatkan kandungan antioksidan, mencegah pembentukan plak di pembuluh darah, dan berperan sebagai antikanker.

4. Oatmeal
Belakangan ini banyak praktisi medis dan ahli gizi menganjurkan pasien diabetes dan jantung untuk mengkonsumsi oatmeal, terutama karena khasiatnya dalam membantu menjaga kadar kolesterol dan gula darah tetap normal. Makanan yang berbahan dasar gandum utuh ini memang sangat baik untuk jantung kita. Sangat tepat, jika anda mengawali sarapan pagi anda dengan semangkuk kecil oatmeal. Karena serat yang terkandung di dalam oatmeal ini mampu menyerap kelebihan lemak dan juga kolesterol sehingga sangat tepat untuk menjaga jantung anda.

5. Minyak zaitun
Minyak zaitun atau minyak Olive adalah minyak yang didapat dari buah zaitun, pohon tradisional dari basin Mediterania. Minyak ini dapat digunakan untuk memasak, kosmetik, obat herbal, dan sabun, dan juga sebagai bahan bakar untuk lampu minyak. Ini adalah satu minyak sehat yang tepat untuk dikonsumsi oleh penderita penyakit jantung adalah minyak zaitun. Rutin mengkonsumsi sesendok minyak zaitun, dapat mengurangi ion LDL tubuh. Anda bisa memilih jenis minyak zaitun yang mengandung ekstra virgin oil sebab kandungan polifenolnya lebih banyak dibandingkan jenis yang lainnya sehingga bisa dijadikan makanan sehat untuk jantung.

6. Cokelat hitam
Bubuk biji tanaman cokelat mengandung bahan aktif. Salah satunya adalah flavonoid, dan epicatechin, yang termasuk antioksidan kuat. Khasiat cokelat hitam sudah terlihat dari kandungannya. Sebagai makanan, ia dibuat langsung dari bubuk biji cokelat yang diolah dengan tambahan gula, susu, serta flavouring. Baru-baru ini para ilmuwan melakukan penelitian bahwa kandungan cocoa dalam cokelat ini dapat dijadikan makanan sehat untuk jantung dan kolesterol. Sehingga diet menggunakan cokelat hitam ini memang sangat dianjurkan bagi penderita sakit jantung.

7. Blueberry
Blueberry adalah buah berbentuk bola kecil nan kaya manfaat. Buah ini dikenal sebagai buah dengan antioksidan yang tinggi. Selain itu, blueberry memiliki khasiat lain yang akan mendorong orang untuk lebih rajin mengkonsumsinya. Blueberry sering kali disebut sebagai makanan super karena mengandung antioksidan poten resveratrol. Banyak studi menyebutkan, resveratrol memiliki peran untuk menurunkan risiko penyakit jantung. Faktanya, sebuah studi asal Harvard University menemukan, mengkonsumsi blueberry dengan stroberi dapat menurunkan risiko penyakit jantung lebih dari 30 persen.

8. Salmon
Salmon mengandung asam lemak omega-3 dan antioksidan sangat baik untuk kesehatan jantung, bahkan dikatakan manfaatnya melebihi dari daging lainnya. Omega-3 merupakan tipe lemak tak jenuh yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dengan mengurangi kadar peradangan pada tubuh. Asam lemak omega-3 juga kerap dikaitkan dengan kadar trigliserida, tekanan darah, risiko stroke, risiko gagal jantung, dan risiko penyumbatan darah yang lebih rendah. Selain itu, ikan salmon juga mengandung selenium, dan antioksidan lainnya yang bermanfaat untuk melindungi jantung dari stres oksidatif.

9. Walnut
Walnut mengandung asam linoleat, asam lemak omega 3, dan asam arakidonat yang dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dan membantu meningkatkan kadar kolesterol HDL. Selain itu, kacang jenis ini juga mengandung banyak antioksidan yang dapat membantu menurunkan pembentukan plak lemak di dinding dalam pembuluh darah sehingga dapat membantu mencegah terjadinya berbagai jenis penyakit jantung dan menurunkan resiko terjadinya stroke. Penelitian membuktikan, makan satu genggam kacang-kacang ini setiap hari dapat menurunkan kadar kolesterol dan risiko penyakit jantung.

10. Sayuran berdaun hijau
Sayuran hijau yang memiliki batang dan daun memang sangat baik untuk penderita penyakit jantung. Beberapa diantaranya adalah pok choy, bayam, selada, lobak dan juga fenugreek. Selain bisa dijadikan makanan sehat untuk jantung, sayuran ini juga bisa digunakan untuk meminimalisir penyakit kanker. Kerenanya, penting bagi anda yang ingin terbebas dari penyakit ini agar rajin mengkonsumsi satu piring sayuran hijau berdaun, sebab dapat menurunkan risiko terkena penyakit jantung.
Read More

9.29.2014

Buah-Buahan Sehat bagi Penderita Diabetes

Diabetes adalah suatu kondisi di mana kadar gula dalam darah tidak seimbang, pasien yang menderita penyakit ini harus selalu menjaga dengan baik pola makannya, pastikan untuk tidak mengkonsumsi makanan yang tinggi kadar gula. Penderita diabetes tidak boleh sembarang makan terlebih lagi jika makanan yang dikonsumsi berasa manis dan mengandung gula, sebab bisa memperburuk kondisi penyakit diabetes. Begitu juga dengan makan buah tidak semua buah bisa dikonsumsi oleh penderita diabetes. Menjaga kesehatan dan selalu berhati-hati perlu dilakukan oleh penderita diabetes. Karena penyakit ini bisa memicu berbagai komplikasi dan penyakit baru yang jauh lebih buruk. Mengobati diabetes sebaiknya dilakukan dari diri sendiri, menjaga pola makan, rajin berolahraga ringan, tidur cukup dan mengkonsumsi secara teratur buah untuk diabetes yang sehat dan alami. Bagi penderita diabetes, mengkonsumsi buah yang memiliki kandungan glukosa seimbang tidak akan merusak keseimbangan gula darah.
Buah_nanas
Buah Nanas
Mengkonsumsi buah untuk diabetes merupakan sebuah upaya untuk meningkatkan kesehatan tubuh Anda. Konsumsi buah dinilai lebih baik dan bijaksana jika dibandingkan dengan mengkonsumsi obat-obatan. Karenanya, sediakan selalu buah-buahan di rumah Anda, karena meskipun Anda bukan keturunan penyakit diabetes, tidak menutup kemungkinan penyakit diabetes mengganggu kesehatan Anda. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, beberapa jenis buah alami yang baik untuk dikonsumsi oleh pasien penderita penyakit diabetes.

1. Buah apel
Apel adalah salah satu buah yang identik dengan warna kulit buah yang merah, meskipun ada apel yang berwarna hijau dan kuning. Hampir semua orang tak asing lagi dengan bentuk dan rasa apel. Buah yang berasal dari pohon yang memiliki nama ilmiah Malus domestica ini banyak tersedia di pasar, supermarket atau tempat perbelanjaan yang lebih besar. Kebanyakan apel bagus dimakan mentah, dan juga digunakan banyak jenis makanan pesta. Apel dimasak sampai lembek untuk dibuat saus apel. Apel juga dibuat untuk menjadi minuman sari buah apel. Namun tahukah Anda, mengkonsumsi buah apel memang baik bagi kesehatan bahkan untuk penderita diabetes, karena apel mengandung pektin yang dapat mengurangi tingkat insulin yang tinggi.

2. Buah anggur
Anggur adalah tanaman buah berupa perdu merambat yang termasuk ke dalam keluarga Vitaceae. Buah ini biasanya digunakan untuk membuat jus anggur, jelly, minyak biji anggur dan kismis, atau dimakan langsung. Buah anggur dipercaya mampu menangkal penyakit diabetes. Konsumsi buah anggur, seharusnya dianggap sebagai hal wajib terutama jika Anda memiliki catatan keluarga yang pernah memiliki riwayat penyakit diabetes. Kandungan gula di dalam anggur merupakan jenis gula alami yang mana mampu mencegah penyerapan glukosa terjadi dengan cepat di dalam tubuh. Sementara kandungan seratnya juga dianggap baik untuk menjaga kesehatan. Buah ini juga dikenal karena mengandung banyak senyawa polifenol dan resveratol yang berperan aktif dalam berbagai metabolisme tubuh, serta mampu mencegah terbentuknya sel kanker dan berbagai penyakit lainnya. Jenis anggur yang direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes adalah jenis anggur yang mengandung vitamin C serta beta karoten, yakni anggur merah dan anggur hitam jika keduanya tidak ada, Anda dapat mengkonsumsi anggur hijau. Hasil penelitian mengatakan bahwa konsumsi buah anggur setiap hari akan mengurangi risiko atau memperlambat tubuh untuk terkena penyakit diabetes tipe 1. Selain itu, bisa juga mengurangi tekanan darah pada pasien diabetes tipe 2.

3. Buah jambu biji
Jambu batu atau sering juga disebut jambu biji, jambu siki dan jambu klutuk adalah tanaman tropis yang berasal dari Brasil, disebarkan ke Indonesia melalui Thailand. Buah untuk diabetes ini merupakan jenis buah tropis yang cukup populer akan khasiat alaminya, termasuk untuk mengobati penyakit diabetes. Buah jambu biji merupakan buah kaya nutrisi dengan harga terjangkau, dapat dikembangbiakan dengan mudah dan terkadang tumbuh di kebun. Kandungan vitamin C dan antioksidan yang dimiliki oleh buah jambu biji sangat bermanfaat untuk mencegah masuknya radikan bebas ke dalam tubuh. Menurut kabar yang beredar, buah yang memiliki nama ilmiah Psidium guajava ini mampu membantu pengobatan penyakit kanker. Sedangkan kandungan potassium yang ada di dalam buah jambu biji mampu untuk membantu melancarkan peredaran darah serta menyeimbangkan tekanan darah, penderita penyakit diabetes diperbolehkan untuk mengkonsumsi buah jambu biji setelah mengupas kulitnya terlebih dahulu, alasannya karena kulit jambu biji memiliki kandungan glukosa yang dapat mempengaruhi keseimbangan kadar gula darah.

4. Buah nanas
Nanas, nenas, atau ananas (Ananas comosus (L.) Merr.) adalah sejenis tumbuhan tropis yang berasal dari Brasil, Bolivia, dan Paraguay. Selain bermanfaat sebagai makanan, buah nanas juga berkhasiat sebagai obat tradisional. Selain itu, kandungan vitamin seperti vitamin C dan mineralnya sangat baik untuk kesehatan. Menurut penelitian yang dilakukan oleh beberapa ahli termasuk peneliti dari Fakultas Ilmu Keperawatan di UI, Debie Dahlia, mengatakan jika pemberian zat bromelin tropikal yang terdapat di dalam buah nanas bersifat menyembuhkan pada tikus yang dideteksi memiliki riwayat penyakit diabetes mellitus. Pernyataan yang dikeluarkan oleh Debie Dahlia merupakan pernyataan pertama kali dari hasil penelitian di Indonesia. Hasil penelitian yang dilakukan oleh Dahlia telah menunjukkan bahwa terjadi suatu perubahan yang cukup signifikan pada proses penyembuhan luka yang diuji secara langsung pada tikus positif diabetes mellitus, hasil yang didapat dari 3 kelompok tikus berbeda, hanya kelompok tikus bromelin tropikal sajalah yang menunjukkan hasil penyembuhan luka yang diperoleh ketika terjadinya luka disaat tikus terkena diabetes mellitus.

5. Buah Alpukat
Buah alpukat memang memiliki sejuta manfaat bagi manusia, mulai dari manfaat kesehatan, kecantikan kulit dan manfaatnya sebagai makanan. Alpukat sendiri mempunyai nama latin Persea americana dan termasuk dalam keluarga Lauraceae. Tanaman ini berasal dari Meksiko dan Amerika Tengah. Selain enak dimakan dan dibuat jus, buah alpukat juga mengandung senyawa yang bermanfaat bagi kesehatan. Alpukat juga mengandung lemak tak jenuh yang mampu mengembalikan resistensi insulin, sehingga membantu tubuh untuk mengatur gula darah secara teratur. Selain itu, serat makanan di dalamnya juga membantu mempertahankan tingkat gula darah. Buah alpukat dapat meningkatkan kadar HDL. Kolesterol HDL dapat membantu melindungi terhadap kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Jenis kolesterol tipe ini bahkan juga dapat membantu mengatur kadar trigliserida serta mencegah diabetes.
Read More

10 Tips Menurunkan Kolesterol

Kolesterol adalah metabolit yang mengandung lemak sterol yang ditemukan pada membran sel dan disirkulasikan dalam plasma darah. Kolesterol ialah jenis khusus lipid yang disebut steroid. Steroids adalah lipid yang memiliki struktur kimia khusus. Kolesterol merupakan lemak dalam tubuh yang ikut mengalir bersama darah (terutama pembuluh darah). Menurut Wikipedia, tingginya kadar kolestrol dalam tubuh menjadi pemicu munculnya berbagai penyakit. Pola makan sehat merupakan faktor utama untuk mengghindari hal ini. Akan tetapi, tidak semua kolestrol berdampak buruk bagi tubuh. Hanya kolestrol yang termasuk kategori LDL saja yang berakibat buruk sedangkan jenis kolestrol HDL merupakan kolestrol yang dapat melarutkan kolestrol jahat dalam tubuh.
Buah Delima
Buah Delima
Batas normal kolesterol dalam tubuh adalah 160-200 mg. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, kolesterol terdiri dari dua sifat yaitu baik dan jahat. Kolesterol baik sangat berguna dalam metabolisme tubuh, sedangkan kolesterol jahat jika berlebih akan menjadi faktor penyempitan pembuluh darah. Akibat dari penyumbatan tersebut bisa mengakibatkan berbagai macam penyakit seperti sakit jantung, kepala, stroke, vertigo, dan lain sebagainya. Bagi Anda yang memiliki masalah dengan kolesterol, berikut kami rangkum beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

1. Menurunkan berat badan
Salah satu cara untuk mengatasi kolesterol tinggi adalah dengan menurunkan berat badan. Obesitas adalah suatu kondisi medis berupa kelebihan lemak tubuh yang terakumulasi sedemikian rupa sehingga menimbulkan dampak merugikan bagi kesehatan, yang kemudian dapat meningkatkan masalah kesehatan. Kegemukan atau obesitas merupakan salah satu alasan utama penyebab kolesterol tinggi. Berat badan dapat memperbesar kemungkinan terserang tekanan darah tinggi, meningkatkan kolesterol jahat dan menurunkan kolesterol baik dalam tubuh. Jadi sangat penting bagi Anda untuk menjaga berat badan agar tetap seimbang dan proporsional.

2. Konsumsi makanan rendah lemak
Ada beberapa makanan yang menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Misalnya Psyllium sekam, beras merah, ikan sarden, pistachio, gandum, apel adalah jenis makanan yang mengurangi kadar kolesterol. Jadi sebaiknya konsumsilah makanan tersebut untuk menjaga kesehatan tubuh anda.

3. Mengkonsumsi alpukat
Apokat, alpukat, atau Persea americana ini memiliki manfaat luar biasa karena sangat kaya akan serat dan asam lemak tak jenuh tunggal. Alpukat mengandung asam folat, serta berbagai macam vitamin yang sangat baik bagi kesehatan, sehingga mampu menurunkan kadar kolesterol darah. Bagi Anda yang menderita kolesterol tinggi, mengkonsumsi buah alpukat secara rutin dapat membantu menurunkan kolesterol dalam tubuh secara alami.

4. Minum teh hijau
Teh hijau adalah nama teh yang dibuat dari daun tanaman teh yang dipetik dan mengalami proses pemanasan untuk mencegah oksidasi, atau bisa juga berarti minuman yang dihasilkan dari menyeduh daun teh tersebut. Teh hijau merupakan cara alami untuk mengurangi kolesterol dalam darah. Teh hijau ini dapat menurunkan lemak jahat (LDL) dan menyeimbangkan kadar kolesterol tinggi. Sebab teh jenis ini mengandung senyawa flavonoid yang berfungsi untuk mencegah terjadinya penumpukan kolesterol jahat di pembuluh darah.

5. Konsumsi jeruk
Selain dimanfaatkan sebagai bahan pangan, wewangian, maupun industri, jeruk juga berkhasiat untuk menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Jeruk atau limau mengandung pektin yang mampu menyerap kolesterol dalam perut dan mengeluarkannya sebelum kolesterol tersebut tercampur dalam darah.

6. Konsumsi buah delima
Pome atau delima sering ditanam sebagai tanaman hias, tanaman obat, atau karena buahnya yang dapat dimakan. Buah delima dapat dimakan dalam keadaan segar, sebagai campuran rujak buah, salad buah, jus atau sari buah. Selain berkhasiat untuk mengobati gangguan perut, gangguan jantung, kanker, perawatan gigi, rematik, kurang darah dan diabetes, ternyata jika dikonsumsi secara rutin, buah delima sangat baik untuk tubuh karena kandungan buah ini dapat mengurangi penumpukan plak kolesterol dalam tubuh dan meningkatkan kadar oksida nitrat yang berfungsi untuk mengurangi plak dalam arteri dalam tubuh kita.

7. Konsumsi kedelai
Kacang kedelai dapat dengan mudah kita temukan di indonesia terutama dalam jenis makanan seperti tahu, tempe dan susu kedelai. Makanan tersebut memiliki kandungan protein yang tinggi, selain itu juga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh. Selain dapat menurunkan kadar kolesterol, menyertakan produk kedelai dalam menu makanan sehari-hari dikenal mampu mengontrol tekanan darah tinggi.

8. Mengontrol gula darah
Diabetes mellitus adalah penyakit yang paling menonjol yang disebabkan oleh gagalnya pengaturan gula darah. Karenanya, sangat penting bagi Anda untuk mengontrol kadar gula darah. Peningkatan rasio gula darah disebabkan karena terjadi percepatan laju metabolisme glikogenolisis dan glukoneogenesis yang terjadi pada hati. Selain diabetes, gula darah yang tidak terkontrol dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

10. Olahraga setiap hari
Olahraga dapat mengurangi kolesterol jahat, trigliserida dan tekanan darah. Berolahraga secara rutin atau melakukan aktivitas fisik paling tidak 30 menit setiap hari dapat membantu membakar lemak dan kalori. Hal ini juga merupakan cara terbaik yang dapat Anda lakukan untuk menjaga jantung agar tetap sehat dan menurunkan berat badan.
Read More

9.28.2014

10 Masjid Unik dan Menakjubkan di Seluruh Dunia

Masjid atau mesjid adalah rumah tempat ibadah umat Muslim. Masjid bermakna tempat sujud, dan mesjid berukuran kecil juga disebut musholla, langgar atau surau. Menurut Wikipedia, selain tempat ibadah masjid juga merupakan pusat kehidupan komunitas muslim. Kegiatan-kegiatan perayaan hari besar, diskusi, kajian agama, ceramah dan belajar Al Qur'an sering dilaksanakan di Masjid. Bahkan dalam sejarah Islam, masjid turut memegang peranan penting dalam aktivitas sosial kemasyarakatan hingga kemiliteran.
10 Masjid Unik dan Menakjubkan di Seluruh Dunia
By Wurzelgnohm (Own work) [CC0], via Wikimedia Commons
Islam adalah agama yang mengimani satu Tuhan, yaitu Allah. Memiliki lebih dari satu seperempat miliar orang pengikut di seluruh dunia, menjadikan Islam sebagai agama terbesar kedua di dunia setelah agama Kristen. Islam adalah agama yang dianut oleh mayoritas penduduk di seluruh dunia, sehingga sangat tidak mengherankan jika kita bisa dengan mudah menemui banyak masjid di hampir setiap negara di dunia. Dari sejumlah masjid tersebut memang sengaja dibangun dengan bentuk sedemikian rupa dan juga mengandung nilai sejarah yang sangat tinggi. Berikut ini kami rangkum untuk Anda,10 masjid unik dan terindah di seluruh dunia.

1. Masjid Agung Umayyah, Syria
Masjid Agung Umayyah, berlokasi di kota lama Damaskus, Suriah adalah masjid yang terbesar dan tertua di dunia. Dan dianggap sebagai tempat suci ke empat dalam Islam. Bangunan dari masjid ini sangatlah kokoh dan sangat mengagumkan. Di beberapa bagian dari masjid ini berhiaskan mozaik emas dan juga mempunyai desain yang sangat megah. Masjid Umayyah ini juga pernah mengalami restorasi besar, yakni pada tahun 1929 meskipun UNESCO sempat mengecam proyek restorasi yang dilakukan pada saat itu.

2. Masjid Maraval, Trinidad dan Tobago
Tobago adalah salah satu dari dua pulau utama yang membentuk Republik Trinidad dan Tobago. Tobago terletak di Laut Karibia bagian selatan, sebelah timur laut Pulau Trinidad dan sebelah selatan Grenada. Trinidad mempunyai lebih dari 85 masjid, namun ada satu atau dua masjid saja di Tobago. Masjid Maravl juga merupakan masjid terbesar yang berada di kaki bukit dan Laventille pada sudut jalan. Ketika sholat Jum'at berlangsung, khotbah diucapkan dalam Bahasa Inggris. Masjid ini juga mempunyai ruang doa dan pintu masuk yang terpisah dan juga terkenal dengan kebersihan lingkungan masjidnya.

3. Masjid Grand Al Fateh, Qatar
Masjid Al-Fateh juga dikenal sebagai Al-Fateh Islamic Center & Masjid Al Fateh Grand, adalah salah satu masjid terbesar di dunia, meliputi 6.500 meter persegi dan memiliki kapasitas untuk menampung lebih dari 7.000 jamaah pada suatu waktu. Masjid ini dibangun oleh almarhum Sheikh Isa bin Salman Al Khalifa pada tahun 1987 dan diberi nama setelah Ahmed Al Fateh, penakluk Bahrain. Pada tahun 2006, Al-Fateh menjadi situs Perpustakaan Nasional Bahrain. Kubah dari masjid ini dibbuat dari fiberglass murni yang memiliki berat lebih dari 60 ton. Selain digunakan juga sebagai tempat ibadah, masjid ini menjadi salah satu tempat tujuan wisata, namun masjid ini tertutup bagi para wisatawan saat hari Jum'at.

4. Masjid Al-Dhahab, Filipina
Masjid Al-Dahab adalah sebuah masjid yang berada di Manila, Filipina. Masjid ini lebih dikenal dengan nama Golden Mosque atau Masjid Emas atau dalam bahasa Spanyol disebut Mezquita del Globo de Oro dan dalam bahasa Tagalog Filipino disebut Moskeng Ginto. Masjid ini merupakan salah satu masjid terbesar di Manila dan disebut dengan masjid emas karena kubahnya yang dicat dengan warna keemasan yang berkilauan. Masjid ini terletak di Quiapo Filipina. Quipao adalah sebuah distrik dengan penduduk muslim terbesar di Filipina. Masjid ini dapat menampung 3000 jemaah, menjadikannya sebagai bangunan masjid terbesar di kota Manila. Lengkap dengan satu kubah besar berwarna keemasan. Satu menara melengkapi masjid sebagai tempat suara kumandang azan.

5. Masjid Faisal, Pakistan
Masjid Faisal adalah masjid terbesar di Pakistan, yang terletak di ibu kota nasional Islamabad. Selesai pada tahun 1986, dirancang oleh arsitek Turki Vedat Dalokay, berbentuk seperti gurun Bedouin tenda, adalah simbol ikon Islamabad di seluruh dunia. Masjid ini juga diakui sebagai salah satu dari masjid terbesar di dunia. Nama masjid ini diambil dari nama seorang raja dari Arab Saudi, Raja Faisal bin Abdul Azis. Beliau adalah orang yang mendukung dan juga membiayai proyek pembangunan masjid ini.

6. Masjid Hassan II, Maroko
Masjid Hassan II adalah masjid yang terletak di Casablanca, Maroko. Masjid ini mulai dibangun tahun 1980, didesain oleh arsitek berkebangsaan Perancis Michel Pinseau dan dibangun oleh Bouygues. Masjid ini telah menjalani 5 kali tahap pembangunan. Pembangunannya dimulai sejak jaman Raja Hassan II berkuasa di Maroko. Masjid yang terletak di tepi laut Atlantik ini juga di akui sebagai masjid terbesar ketiga setelah Masjidil Haram di mekkah dan Masjid Nabawi di Madinah. Selain itu, Masjid Hassan II juga menjadi salah satu ikon wisata di Maroko.

7. Masjid Jamia, Kenya
Masjid Jamia adalah masjid yang terletak di Banda Street, Nairobi, Kenya di Central Business District. Masjid ini merupakan salah satu struktur agama yang paling menonjol di Kenya, dan masjid yang paling penting di negeri ini. Didirikan dan pertama kali dibangun oleh Syed Maulana Abdullah Shah antara tahun 1902 dan 1906. Dia adalah orang yang sangat saleh dan sampai hari ini ia dikenang setiap tahun oleh umat Islam. Masjid telah diperpanjang sejak konstruksi aslinya. Ini merupakan salah satu Masjid terindah di dunia dengan gaya khas kaum muslim Arab. Masjid unik ini mempunyai banyak kubah yang dibuat dari marmer dan terdapat juga prasasti Qur'an yang dijadikan sebuah situs Islam yang penting. Bagi non muslim tidak diizinkan masuk ke dalam masjid ini, namun tetap diperbolehkan untuk melihat-lihat bagian eksterior masjid ini.

8. Masjid Agung, Italia
Roma identik dengan Katolik. Tapi siapa yang menyangka jika di ibukota negara Republik Italia itu juga berdiri sebuah masjid megah yang mampu menampung jamaah sekitar 40 ribu orang, yakni Masjid Agung Roma atau yang disebut Grande Moschea. Masjid tersebut merupakan simbol toleransi beragama di Italia, karena lokasinya yang berdekatan dengan kota Vatikan dan Sinagog Yahudi. Masjid Agung Roma yang terdapat di kota Roma, Italia merupakan satu-satunya masjid resmi yang berada di negara ini. walaupun terdapat juga tempat untuk berdoa darurat lainnya yang juga tersebar di berbagai tempat di kota ini. Imigran muslim sangat bersemangat untuk membangun masjid ini meski kerap mendapat perlawanan dari penduduk setempat.

9. Masjid Shah, Iran
Masjid Shah juga dikenal sebagai "Masjid Emam" (dinamai setelah revolusi Islam 1979 di Iran) dan "Masjid Jame 'Abbasi", adalah sebuah masjid di Isfahan, Iran, berdiri di sisi selatan Naghshe Jahan Square. Dibangun selama periode Safawi, diperintahkan oleh Shah Abbas I dari Persia. Masjid Imam juga biasa disebut dengan masjid E-Shah (Royal Mosque) yang telah berdiri sebelum kemerdekaan negara ini, dan masjid ini merupakan hasil dari sebuah revolusi Islam. Masjid ini juga merupakan masjid terindah dan termegah pada saat itu. Pembangunan masjid ini dimulai pada tahun 1612 Masehi.

10. Masjidil Haram, Arab Saudi
Masjidil Haram merupakan sebuah masjid di kota Mekkah, yang dipandang sebagai tempat tersuci bagi umat Islam di seluruh dunia. Masjid ini juga merupakan tujuan utama dalam ibadah haji. Masjid Al Haram juga dikenal sebagai Al-Haram Masjid, Masjid Al Sharif, Haram Al Sharif berada di Mekkah, Arab Saudi. Masjid ini berdiri diatas wilayah seluas 356.800 meter persegi dan dapat menampung jama'ah hingga 820.000 orang selama musim haji. Masjid ini merupakan satu-satunya masjid yang tidak mempunyai arah kiblat, dikarenakan orang Islam berdoa dengan menghadap Ka'bah yang berada tepat di tengah-tengah masjid ini. Masjid ini adalah Masjid terbesar di dunia.
Read More

9.27.2014

Menggali Manfaat dan Khasiat Kopi untuk Kesehatan Tubuh

Suka minum kopi, ini adalah sejenis minuman yang berasal dari proses pengolahan dan ekstraksi biji tanaman kopi yang dikeringkan kemudian dihaluskan menjadi bubuk. Secara umum, terdapat dua jenis biji kopi, yaitu arabika (kualitas terbaik) dan robusta. Menurut Wikipedia, Sejarah mencatat bahwa penemuan kopi sebagai minuman berkhasiat dan berenergi pertama kali ditemukan oleh Bangsa Etiopia di benua Afrika sekitar 3000 tahun (1000 SM) yang lalu. Kopi kemudian terus berkembang hingga saat ini menjadi salah satu minuman paling populer di dunia yang dikonsumsi oleh berbagai kalangan masyarakat. Indonesia sendiri telah mampu memproduksi lebih dari 400 ribu ton kopi per tahunnya.
Coffee Beans (2732722806)
By Harald Hoyer from Schwerin, Germany (Coffee BeansUploaded by russavia) [CC-BY-SA-2.0], via Wikimedia Commons
Beberapa nutrisi penting yang terkandung di dalam kopi yakni kafein, chlorogenic acid, kalsium, fosfor, magnesium, chromium, kahweol, cafestol, zat besi, dan quinides. Kopi mempunyai beberapa manfaat bagi kesehatan tubuh. Setelah diteliti ternyata kopi memiliki kalori yang rendah, jika tanpa menambahkan gula. Dan sebuah riset kembali menemukan bahwa kopi mengandung antioksidan. Karena 2 penemuan luar biasa itu, kopi atau coffee menjadi sangat berguna dalam kehidupan manusia. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, beberapa manfaat dan khasiat kopi bagi kesehatan tubuh.

1. Menurunkan risiko diabetes tipe 2
Chlorogenic acid yang terdapat pada kopi merupakan antioksidan. Zat ini sangat berperan penting untuk menurunkan risiko diabetes tipe 2.

2. Mencegah penyakit parkinson
Berkat adanya chlorogenic acid pula, kopi berkhasiat untuk mencegah penyakit parkinson. Selain itu, asupan kafein yang tinggi berkaitan dengan turun signifikannya insiden penyakit Parkinson.

3. Mengurangi rasa sakit kepala
Jika Anda mengalami sakit kepala ataupun migrain, cobalah untuk meminum secangkir kopi pekat. Karena, tingginya kandungan kafein yang terdapat di dalam kopi dapat mengurangi rasa sakit di kepala.

4. Menurunkan risiko kanker hati
Kandungan chlorogenic acid yang terdapat pada kopi berkhasiat untuk mencegah kanker hari. Para peneliti Italia mendapati bahwa mengkonsumi secara rutin kopi dapat menurunkan risiko terkena kanker hati sampai 40 persen. Selain itu, zat antioksidan ini juga berkhasiat untuk mencegah pengerasan hati.

5. Meningkatkan ingatan
Kopi yang tinggi akan kafein ini dapat membantu meningkatkan ingatan. Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2005 lalu oleh Radiological of North America, ditemukan bahwa mengkonsumsi dua kopi berkafein dapa membantu meningkatkan ingatan dalam jangka panjang atau pun pendek dengan kecepatan reaksi seseorang.

6. Mencegah peradangan
Adanya senyawa kahweol dan cafestol yang terkandung di dalam kopi sangat bermanfaat untuk membantu mencegah peradangan dan luka pada hati. Senyawa ini merupakan sejenis diterpenes yang terdapat pada kopi.

7. Sangat baik untuk kesehatan jantung
Para peneliti dari Beth Israel Deaconess Medical Center dan Fakultas Kesehatan Universitas Harvard menyimpulkan bahwa meminum kopi pada tingkat moderat akan melindungi tubuh dari berbagai masalah penyakit jantung.

8. Mencegah depresi
Berdasarkan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Archives of Internal Medicine pada tahun 2011 lalu, menunjukan bahwa mengkonsumsi dua atau tiga cangkir kopi setiap hari, setiap hari, 15 persen lebih rendah untuk memiliki risiko terkena depresi. Sementara bagi mereka yang mengkonsumsi empat gelas kopi setiap hari, 20 persen lebih rendah untuk terkena depresi.

9. Mencegah batu ginjal
Penelitian yang dilakukan di Harvard menemukan bahwa, mereka yang mengkonsumsi empat cangkir kopi sehari akan mengurangi risiko 25 persen lebih rendah terkena penyakit batu ginjal. Selain itu, penelitian yang lainnya juga pernah melakukan hal tersebut sebelumnya dan ternyata hasilnya adalah sama dengan apa yang telah dilakukan para peneliti Harvard.

10. Meminimalisir risiko penyakit liver
Minum kopi juga telah teruji mampu mencegah sirosis hati dan beberapa penyakit hati lainnya, seperti meminimalisir risiko penyakit liver. Hal ini dikarenakan tingginya kandungan Chlorogenic acid dan kafein yang terdapat dalam setiap biji kopi.

11. Meminimalisir risiko stroke
Rutin mengkonsumsi kopi, ternyata memiliki risiko lebih rendah terhadap masalah stroke. Hal ini tentunya terkait dengan adanya zat Chlorogenic acid pada kopi yang bermanfaat untuk meminimalisir risiko stroke. Hal tersebut didukung dengan sebuah hasil penelitian lain yang telah dilakukan di Finlandia yang membenarkan hasil studi kasus tersebut.

12. Mencegah kanker
Kandungan antioksidannya (Chlorogenic acid) yang cukup tinggi, mampu mencegah tumbuhnya berbagai jenis penyakit kanker. Hal ini telah dibuktikan dalam sebuah penelitian yang dilakukan di Jepang, menunjukkan bahwa mereka yang mengkonsumsi kopi 2 cangkir dalam sehari berisiko 25 persen lebih rendah terhadap masalah kanker usus besar.

13. Menyehatkan mulut dan melindungi gigi
Senyawa yang terdapat di dalam kopi dapat bermanfaat untuk mencegah kanker mulut dan membatasi pertumbuhan sel kanker. Tidak hanya itu saja, ternyata kopi juga memiliki sifat anti bakteri dan juga anti perekat yang sangat baik sekali untuk memungkinkan menyembuhkan gigi dari berbagai masalah kesehatan mulut, seperti gigi berlubang, pembentukan plak dan infeksi pada bagian gusi.

14. Meningkatkan metabolisme tubuh
Kafein yang terdapat pada kopi mampu meningkatkan laju metabolisme tubuh. Karena zat ini dapat meningkatkan kadar epinephrine dalam tubuh.

15. Menurunkan berat badan
Tidak hanya bermanfaat untuk penyakit Diabetes dan Parkinson, zat chlorogenic acid juga berfungsi untuk menurunkan berat badan dan membakar lemak. Selain itu, senyawa quinides yang terkandung di dalam kopi juga memiliki manfaat untuk membantu menurunkan berat badan dan membakar lemak.

Meski berkhasiat bagi kesehatan tubuh, mengkonsumsi kopi berlebih memiliki efek samping. Bagi Anda yang menderita sakit mag, sebaiknya membatasi konsumsi kopi. Mengkonsumsi kafein berlebihan dapat mengakibatkan gangguan pada kinerja lambung. Selain itu, konsumsi kopi berlebih bisa berdampak pada insomnia, rasa gelisah, jantung berdebar, sakit kepala, diare, kekurangan cairan, dan juga meningkatkan tekanan darah. Untuk mendapatkan manfaatnya, sebaiknya konsumsi kopi 2 - 3 cangkir sehari.
Read More

Aneka Ragam Fakta Unik di Dunia Hewan

Manusia dapat diartikan berbeda-beda dari segi biologis, rohani, dan istilah kebudayaan, atau secara campuran. Manusia adalah salah satu makhluk yang paling sempurna. Manusia dibekali dengan akal serta pikiran yang hidup dan maju sehingga manusia dapat mengelola bumi ini. Karenanya tak salah bila kemudian mengatakan bahwa manusia adalah makhluk tercerdas dan terpintar di planet bumi. Namun bicara mengenai kecerdasan, ternyata tak hanya manusia saja yang dibekali kecerdasan. Sebab, binatang ataupun hewan juga dibekali dengan kecerdasan oleh Tuhan.
Mausprofil
By --Xocolatl 17:04, 14 January 2008 (UTC) (Karya sendiri) [Public domain], via Wikimedia Commons
Walau hanya bersifat sebatas naluri saja, akan tetapi kecerdasan binatang ini merupakan sesuatu yang sangat luar biasa. Tak hanya berlaku di dunia satwa saja, karena tingkat kecerdasan mereka juga telah memberi kontribusi penting bagi kehidupan manusia. Berdasarkan sebuah penelitian independen, tercatat ada beberapa fakta unik yang mengejutkan tentang kecerdasan hewan. Berikut kami rangkum untuk Anda, fakta-fakta unik seputar kecerdasan hewan yang dilansir dari Listverse.

1. Simpanse
Simpanse, atau dalam Bahasa Inggris sering disingkat chimp, adalah nama umum untuk dua spesies yang masih hidup dari kera dalam genus Pan. Sebagai manusia kita memang sering mengaggumi dan meniru style atau gaya fashion seseorang. Namun ada juga dari kita yang sering mengejek orang yang tidak mengikuti tren fashion terbaru dalam masyarakat. Namun tidak perlu heran karena ternyata kita memiliki kecendrungan meniru yang sama dengan simpanse. Berdasarkan sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Animal COgnition, perilaku meniru simpanse mengarah pada tradisi baru dari kelompoknya. Kasus ini mirip dengan tren fashion baru yang muncul dalam masyarakat kita.

Contohnya, salah satu peneliti berhasil mengamati simpanse bernama Julie yang berulang kali membawa potongan rumput dan menempelkannya di salah satu atau kedua telinganya. Seiring waktu, simpanse lain dalam kelompoknya ikut meniru perilaku Julie. Bahkan, beberapa simpanse ada yang menempatkan rumput ditelinga mereka setelah Julie meninggal. Beberapa simpanse (dan manusia) akan selalu melestarikan tradisi mereka meski dianggap ketinggalan zaman. Para peneliti menyimpulkan bahwa perilaku menempatkan rumput di telinga bukanlah perilaku acak antara simpanse. Mereka secara aktif mempelajari perilaku satu sama lain hingga mereka menemukan manfaatnya, bahkan setelah pencetusnya mati.

2. Burung Beo Nias
Dari segala jenis burung Beo, Burung Beo Nias merupakan salah satu yang paling unik. Burung beo memang dikenal karena keahliannya yang pintar menirukan suara, dan mampu mengingat bahasa manusia dengan baik. Karena kemampuan tersebut, tak heran jika burung beo asal sumatera ini termasuk burung beo yang paling banyak dipelihara. Beberapa ciri dari burung Beo Nias yaitu pada bagian kepala memiliki bulu yang pendek. Di sepanjang cuping telinga menyatu di belakang kepala yang berbentuk gelambir (seperti jengger ayam) yang ada di telinga dan berwarna kuning mencolok. Ada beberapa macam cara bagaimana melatih burung beo agar bisa memiliki banyak kosa-kata yang bisa ucapkan, atau diocehkan. Misalnya dengan menggunakan suara rekaman, atau mengajaknya bicara kata per kata dengan rutin. Dan tentu hal tersebut akan terasa lebih mudah jika burung beo didapat dari lolohan, atau berumur masih sangat muda, sehingga mudah untuk dijinakan.

Dalam beberapa kasus, burung dengan nama latin Gracula religiosa robusta atau Gracula robusta yang sangat jinak akan cepat mengingat dan mengikuti kata-kata yang sudah diajarkan, meski dengan suara yang terpotong atau terbata-bata. Dengan beberapa kali latihan, kata-kata tersebut akan langsung dicerna oleh burung beo. Tak tanggung-tanggung, bahkan tak sedikit para pemilik burung melatihnya untuk mengucapkan kata salam untuk menyambut tamu, seperti hallo apa kabar, selamat pagi, asalamualaikum, dan sebagainya. Rasa ingin tahunya yang sangat besar, juga menjadi salah satu sebab mengapa burung ini pandai mengingat bahasa dengan baik. Sama seperti halnya jika anda menggantung burung ini di tempat yang ramai. Maka dengan cepat ia bisa mengikuti suara lingkungan sekitar, seperti suara pedagang yang lewat, klakson kendaraan, atau suara lainnya.

3. Gurita
Jenis hewan moluska dari kelas Cephalopoda, ordo Octopoda dengan terumbu karang di samudra sebagai habitat utama. Diperkirakan, gurita terdiri dari 289 spesies yang mencakup sepertiga dari total spesies kelas Cephalopoda. Gurita dianggap sebagai salah satu makhluk laut yang paling cerdas di bumi. Hewan bertentakel ini punya cara yang menakjubkan untuk melindungi dirinya, yaitu dengan menggunakan tempurung kelapa. Tentu ini temuan yang sangat menarik. Pasalnya, sang gurita memanfaatkan batok kelapa yang sudah terbelah dua, atau bekas belahan kelapa yang dibuang manusia ke laut dan menggunakannya sebagai perisai pelindung. Ketika gurita merasa terancam, gurita akan masuk kedalam tempurung kelapa tersebut dan sembunyi di dalamnya. Beberapa diantaranya bahkan ada yang menggunakan dua tempurung untuk menciptakan tempat penampungan yang lebih luas, dengan sedikit terbuka untuk memantau situasi di sekitar.

Namun terkadang untuk menghindari deteksi predator, gurita ini akan menggelindingkan tubuhnya di dalam tempurung tersebut agar terlihat seperti tempurung kelapa yang terjatuh. Tempurung kelapa telah memberikan perlindungan yang penting bagi gurita. Karena di dasar laut tidak banyak tempat persembunyian yang bisa ditemukan. Jika mereka bersembunyi di dasar laut tanpa tempurung, pemangsa bisa datang dan merenggut mereka. Para peneliti berasumsi bahwa makhluk laut ini pada mulanya berlindung pada cangkang kerang kosong berukuran besar, tetapi kemudian ia beralih ke kelapa setelah semakin banyak tempurung yang dibuang manusia, dan kerap terdampar di dasar laut. Dengan tempurung kelapa tersebut, gurita-gurita itu menemukan cara yang lebih baik untuk berlindung. Oleh karena perilaku unik tersebut, sehingga ia pun dijuluki sebagai Coconut Octopus, atau gurita kelapa.

4. Lalat Buah
Tephritidae adalah salah satu famili lalat yang disebut sebagai "lalat buah", famili lain adalah Drosophilidae. Tephritidae tidak termasuk organisme model biologis dari genus Drosophila, yang sering disebut "lalat buah umum". Untuk membedakan mereka dari Drosophilidae, Tephritidae kadang-kadang disebut lalat merak, mengacu pada tanda-tanda mereka yang rumit dan berwarna-warni. Kebanyakan dari genus Tephritidae ini adalah hama bagi tanaman khususnya pada buah. Siklus hidup seekor lalat buah biasanya kurang dari 60 hari. Namun tahukah Anda bahwa masa hidup yang singkat itu digunakan lalat untuk mengembangkan berbagai hal kemampuan. Tapi ada satu fakta mengejutkan yang diungkap oleh para peneliti di Oxford University yang menyebutkan bahwa lalat buah akan berfikir dahulu sebelum bertindak. Mereka bahkan mengambil lebih banyak waktu untuk berfikir ketika membuat keputusan sulit, meski masa hidup mereka tak lebih dari 60 hari!

Untuk memulai percobaan, para peneliti melatih lalat buah Drosophila untuk menentukan kosentrasi tertentu dari bau. Kemudian lalat itu disimpan dalam ruang yang sempit. Dan disalah satu ujung ruang ada kosentrasi bau yang harus dihindari dan ada pula kosentrasi yang berbeda dari bau yang sama. Ketika kosentrasi bau mudah untuk dibedakan, maka lalat buah akan dengan cepat pergi ke ujung yang benar dari ruang tersebut disetiap waktunya. Namun ketika kosentrasi sulit dibedakan, lalat buah akan memerlukan waktu yang lebih lama untuk memutuskan. Para peneliti menyimpulkan bahwa mereka mengumpulkan informasi sebelum membuat keputusan. Para peneliti memprediksi bahwa proses pengambilan keputusan lalat buah sama halnya dengan model matematika yang digunakan manusia dan primata. Hal ini menunjukkan bahwa lalat buah memiliki kecerdasan tinggi jauh dari yang kita pikirkan sebelumnya.

5. Tikus
Ini adalah spesies mamalia yang termasuk dalam suku Muridae. Spesies tikus yang paling dikenal adalah mencit (Mus spp.) dan tikus got (Rattus norvegicus) yang ditemukan hampir di semua negara. Keduanya merupakan suatu organisme model yang paling penting dalam biologi, juga merupakan hewan peliharaan yang populer di dunia. Para peneliti di Sekolah Internasional untuk Studi Lanjutan terkejut saat menemukan sistem memori yang dimiliki tikus. Mereka menemukan bahwa tikus memiliki memori jangka-pendek dan memori akses-acak untuk menyimpan informasi. Memori atau daya ingat ini juga dimiliki oleh manusia dan gagak.

Pada manusia, cara kerja daya ingat banyak digunakan untuk menyimpan dan memproses informasi, seperti saat bermain game, memecahkan masalah matematika, dan mengikuti percakapan. Para peneliti juga menemukan bahwa tikus dapat merespon sentuhan dengan menggunakan kumisnya, seperti halnya manusia yang merespon sentuhan menggunakan ujung jari mereka. Lalu, daya ingat tikus akan bekerja untuk mengenali dan memutuskan bagaimana menanggapi hal tersebut. Meski para peneliti belum mengetahui secara pasti dimana letak daerah otak tikus yang bertanggung jawab atas daya ingat, tapi mereka menduga bahwa cara kerja ingatan pada otak tikus lebih sederhana daripada otak manusia.

6. Gajah Asia
Gajah asia, kadang dikenal dengan nama salah satu subspesiesnya, gajah india, adalah satu dari tiga spesies gajah yang masih hidup, dan merupakan satu-satunya spesies gajah dari genus Elephas yang masih hidup. Jenis gajah yang cenderung berumur panjang ini banyak didomestikasi dan telah digunakan dalam kehutanan di Asia Selatan dan Tenggara selama berabad-abad dan digunakan juga untuk tujuan seremonial. Sumber-sumber sejarah mengindikasikan bahwa hewan ini kadang digunakan selama musim panen dalam kegiatan penggilingan. Perilaku menghibur memang jarang diperlihatkan oleh beberapa jenis hewan, karena perilaku itu memerlukan rasa empati. Sampai saat ini, kelompok hewan yang menampilkan perilaku ini hanya kera besar, gagak, dan anjing. Namun, sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal PeerJ menunjukan bahwa gajah Asia kini masuk dalam kelompok tersebut.

Karena pada faktanya, mereka juga dapat menunjukan perilaku menghibur pada sesamanya. Hasil tersebut didapat oleh para peneliti yang telah mengamati sekelompok 26 gajah Asia selama satu tahun di sebuah penangkaran gajah di Thailand. Ketika gajah mengalami kondisi terganggu atau stres oleh keberadaan anjing atau ular didekatnya, maka ia akan mengibaskan telinga, ekor dan mengeluarkan suara gemuruh. Ketika hal itu terjadi, para peneliti mengamati bahwa gajah lain akan langsung menghampirinya untuk menenangkan dan menghiburnya, dengan menggunakan suara ataupun kenyamanan fisik. Seekor gajah yang sedang menghibur cenderung akan membuat suara, seperti menenangkan bayi manusia dengan suara “sshhh.” Gajah tersebut juga akan menggunakan belalainya untuk membelai wajah gajah yang tertekan itu. Perilaku menghibur tersebut bahkan juga akan ditiru oleh gajah lain yang berada didekatnya.

7. Serigala
Serigala atau Serigala abu-abu, adalah binatang mamalia karnivora. Serigala abu-abu mempunyai asal usul yang sama dengan anjing luar negeri dari keluarga Canis Lupus melalui bukti pengurutan DNA dan penyelidikan genetika. Jenis mamalia ini memang dikenal sebagai hewan yang cerdas. Mereka dapat mengamati dan belajar satu sama lain jauh lebih baik ketimbang anjing. Fakta itu diperoleh dari para ilmuwan dalam studi yang dipublikasikan dalam jurnal PLOS ONE. Kelompok ilmuwan mempelajari sedikitnya 14 serigala dan 15 anjing kampung, yang masing-masing berumur enam bulan. Selama pengujian, hewan-hewan tersebut dihadapkan dengan anjing yang terlatih membuka kotak kayu dengan menggunakan mulut atau kaki untuk mendapatkan makanan. Setelah mengamati perilaku anjing terlatih tersebut, hampir semua serigala mampu menirukannya, membuka kotak untuk mendapatkan makanan.

Para ilmuwan mengulangi percobaan tersebut sembilan bulan kemudian untuk melihat apakah usia menjadi faktor, dan hasilnya ternyata tidak. Selanjutnya, para peneliti menguji apakah serigala dapat memecahkan masalah lebih baik daripada anjing. Setiap hewan mencoba untuk membuka kotak tanpa melihat perilaku anjing terlatih. Dan hasilnya sebagian besar serigala tidak bisa melakukannya. Dengan hasil tersebut para ilmuwan percaya bahwa serigala melakukan lebih banyak pengamatan, sehingga mereka dapat meniru satu sama lain dengan mudah daripada anjing lainnya. Ilmuwan menduga bahwa hal ini merupakan perilaku serigala yang membentuk dasar pemahaman sosial antara anjing dan manusia.
Read More

Spektakuler! 10 Kota dengan Tarif Kamar Hotel Termahal di Dunia

Hotel, bangunan publik ini sudah disebut-sebut sejak akhir abad ke-17. Maknanya, "tempat penampungan buat pendatang" atau bisa juga "bangunan penyedia pondok dan makanan untuk umum". Jadi, pada mulanya hotel memang diciptakan untuk meladeni masyarakat. Biaya dan kualitas hotel biasanya berdasarkan jangkauan dan tipe pelayanan yang tersedia. Dikarenakan kenaikan besar-besaran dalam turisme di seluruh dunia, selama dekade terakhir abad 20, pendirian hotel terutama yang kecil telah meningkat secara drastis. Untuk pembandingan, sistem penilaian telah diperkenalkan satu sampai lima bintang dan juga tingkat melati yang lebih murah; khususnya di Indonesia.
Hotel-room-renaissance-columbus-ohio
By Derek Jensen (Tysto) (Karya sendiri (My own photo)) [Public domain],via Wikimedia Commons
Suka traveling, berkunjung ke tempat-tempat terkenal, mencicipi berbagai macam makanan khas daerah dan membeli oleh-oleh atau barang yang unik. Hal terakhir yang pasti Anda inginkan adalah mengakhiri hari Anda di hotel dengan fasilitas lengkap, pelayanan mewah dan pemandangan yang luar biasa. Liburan menjadi salah satu kebutuhan wajib bagi mereka yang berkantong tebal. Untuk menghilangkan stres dan kejenuhan mereka terbiasa melakukannya. Yah, jika Anda memiliki banyak uang hal itu tidak akan menjadi masalah. Karena, ini merupakan harga relatif tertinggi yang pernah dicapai hotel terkait, karena harga suatu kamar pasti terus mengalami perubahan. Berikut kami rangkum untuk Anda, 10 kota dengan tarif kamar hotel termahal di seluruh dunia.

1. Royal Penthouse Suite, Swiss
The Royal Penthouse Suite di Hotel President Wilson terkenal sebagai suite terbesar dan paling mewah di dunia. Disini terdapat sebuah kamar dengan pemandangan panorama luar biasa, yaitu danau terbesar di Eropa Barat, yakni Danau Geneva dan Gunung Tertinggi di Pegunungan UniEropa, yakni Gunung Mont Blanc. Tidak hanya itu saja, kamar yang terletak di lantai delapan tersebut juga menyediakan keamanan tingkat tinggi seperti pintu dan jendela anti pecah. Itulah yang disediakan oleh Hotel President Wilson dengan tipe kamar Royal Penthouse Suite. Kamar ini sendiri merupakan kamar yang terdiri dari seluruh lantai teratas Hotel President Wilson, dengan elevator pribadi, berisikan 4 kamar tidur dan 6 kamar mandi dengan lantai marbel, memiliki Grand Piano, ruang biliard, perpustakaan dan bahkan fasilitas kebugarannya sendiri. Tidak membingungkan jika Hotel ini dipilih sebagai hotel termahal di dunia dengan penawaran kamarnya pernah mencapai 65.000 US Dolar, tetapi beberapa mengatakan itu terlalu berlebihan, aslinya hanya mencapi 53.000 US Dolar. Tetap saja merupakan hotel termahal di dunia. Harga per malam mencapai US$ 65,000 (Rp630 Juta)

2. Royal Villa, Yunani
Yunani menjadi salah satu negara yang menerima pendapatan terbesar dari wisatawan internasional setiap tahunnya. Di Yunani, tidak ada hotel yang lebih baik untuk menginap dibanding Royal Villa di Athena. Villa yang berada di peninsula selatan ini dapat memberikan pemandangan Laut Aegean dari kolam renang pribadinya sendiri. Bahkan dalam cuaca dingin, Anda tetap dapat berenang dengan menggunakan penghangat kolam renang yang telah disediakan. Beberapa mengatakan jika Anda tidak puas denan Royal Villa maka tidak ada lagi yang dapat memuaskan Anda. Selain pemandangan Laut Aegean, tentunya Anda juga dapat melihat pemandangan luar biasa matahari terbenam darimanapun di kamar Anda, bahkan dari bak mandi Anda karena kamar mandinya memiliki tirai yang dapat dioperasikan dengan remote. Disertai juga dengan koki dan pelayan pribadi. Dikatakan bahwa harga kamarnya pernah mencapai 50,000 US Dolar, tetapi beberapa mengatakan hanya 48.000 US Dolar. Harga per malam mencapai US$ 48,000 (Rp460 Juta)

3. Presidential suite, India
Republik India adalah sebuah negara di Asia yang memiliki jumlah penduduk terbanyak kedua di dunia, dengan populasi lebih dari satu miliar jiwa, dan adalah negara terbesar ketujuh berdasarkan ukuran wilayah geografis. Jika berkesempatan berkunjung ke India, Anda akan menemukan sebuah kamar mewah yang sebelumnya merupakan kediaman Maharaja, dengan luas 1.500 meter persegi. Kamar ini merupakan salah satu yang terbesar di Asia, dan terdiri dari apartemen 4 lantai yang didekorasi secara mewah dan berkelas dengan daun emas, gading (ivory) dan karya-karya unik lainnya. Presidential Suite ini juga memiliki atap teras dengan kolam renang yang memiliki pemandangan panoraman kota Jaipur. Hal unik dan mengagumkan adalah di dalam Presidential Suite ini terdapat sebuah museum pribadi. Harga per malam mencapai US$ 45,000 (Rp430 Juta)

4. Hugh Hefner Sky Villa, Amerika Serikat
Bila Anda berkesempatan berkunjung ke Las Vegas, mungkin menginap di Hugh Hefner Sky Villa merupakan pilihan terbaik yang tidak bisa dilewatkan. Kamar ini sendiri dibuat agar menyerupai Playbou Mansion yang asli, dengan elemen-elemen yang didapatkan dari artikel di majalah Playboy. Ini merupakan villa dengan 2 lantai yang berisikan elevator kaca, tempat tidur berputar yang berada di bawah langit-langit kaca, Jacuzzi berlapis kaca yang merujuk keluar ke hotel menyerupai Infinity Pool, pelayanan 24 jam, massage dan ruang spa, ruang olahraga, perapian, 3 kamar tidur dan TV Plasma. Dengan fasilitas seperti ini mungkin Anda betah untuk menghabiskan waktu liburan Anda di tempat ini. Harga per malam mencapai US$ 40,000 (380 Juta)

5. Ty Warner Penthouse Suite, Amerika Serikat
Terletak di sebuah kota yang terkenal dengan gedung legendaris pencakar langit. Ty Warner Penthouse menjulang setinggi 244 meter di atas jalan. Dibuat oleh arsitek visioner IM Pei dan Peter Marino. Penthouse berukuran 400 meter persegi dengan pemandangan cakrawala Manhattan ini merupakan hasil karya dari 3 orang ternama, desainer Peter Marino, arsitek IM Pei, dan miliuner Ty Warner yang juga merupakan pemilik hotel. Penthouse ini sendiri berisikan atas 9 kamar dengan taman Zen indoor dan outdoor, grand piano di perpustakaan, layanan spa lengkap, pelayan pribadi, pelatih dan dokter terapi pribadi serta sopir pribadi. Harga per malam mencapai US$ 35,000 (Rp340 Juta)

6. Presidential Suite, Italia
Presidential suite, adalah nama umum untuk suite yang paling mahal di sebuah hotel mewah. Presiden suite memperoleh namanya selama Woodrow Wilson presiden (1913-1921) karena pada setiap perjalanan politiknya jauh dari Washington, ia akan berusaha keras untuk memiliki kamar hotel sesuai dengan persyaratan khusus untuk kunjungannya. Bagi Anda yang suka berjemur, hotel ini merupakan pilihan yang tepat karena Presidential Suite-nya langsung mengarah ke daerah pesisir Costa Smeralda, yakni pantai dengan fasilitas lengkap yang telah dikenal merupakan tempat hiburan bagi para turis. Masuk sebagai salah satu kamar paling berkelas di dunia, dengan 3 kamar tidur mewah yang memberikan nuansa Mediterania dan sensasi laut, kamar ini juga memiliki kolam renang termasuk ruang olahraga outdoor. Harga per malam mencapai US$ 32,736 (Rp310 Juta)

7. Villa La Cupola Suite, Italia
Terletak di lantai kelima dan keenam dari hotel, menghadap ke Via Veneto, Villa la Cupola adalah suite terbesar di Italia. Hotel dengan luas 6.099 meter persegi dan memiliki tambahan balkon serta teras seluas 1.808 meter persegi. Setelah dilakukan perbaikan pada tahun 1998, kamar ini memberikan nuansa Roma dengan Jacuzzi bergaya kota Pompeii, lukisan-lukisan dinding bergaya roma, serta dek berjemur yang mengarah ke distrik Via Veneto (yakni jalanan terkenal, mahal dan mewah di Itali). Lantai bawahnya memiliki dapur pribadi dengan ruang makan yang berisikan sebuah chandelier kaca antik, kabinet anggur pribadi dengan lebih dari 150 angur dan perpustakaan yang dibuat dari kayu ukiran tangan. Yang membuat kamar ini mewah adalah ia memiliki bioskop pribadinya sendiri dengan Dolby surround. Harga per malam mencapai US$ 29,000 (Rp280 Juta)

8. Ritz-Carlton‎ Suite, Jepang
Ritz-Carlton adalah sebuah merek hotel dan resor mewah dengan 70 properti yang terletak di kota-kota besar dan tempat resor eksklusif di 23 negara di seluruh dunia. Mungkin jika Anda mendengar nama Ritz Carlton, itu sudah terlalu umum. Namun tidak bagi Ritz Carlton di Tokyo, Jepang. Pasalnya, kamar yang berlokasikan di lantai 53 dengan pemandangan spektakuler yang mencakup taman Imperial Palace (tempat tinggal kerajaan) dan Roppongi Hills (pusat perkotaan bersatu) serta Gunung Fuji (gunung tertinggi di Jepang). Dengan luas 3.330 meter persegi dan 4 tempat tidur tiang di kamar tidur utama, penjaga pintu pribadi, ruang makan dan ruang tamu yang terhubung, kamar mandi besar dengan TV Sony Bravia 20 Inch, akses ke kolam renang inddor dan studio fitness. Harga per malam mencapai US$ 26,300 (250 Juta)

9. Royal Towers Bridge Suite, Bahamas
Hotel yang terletak di atas jembatan yang menghubungkan 2 Bangunan Royal Tower. Bridge Suite memiliki balkon seluas 800 meter persegi dan langit-langit setinggi 12 kaki dengan jendela yang melebar penuh memperbolehkan Anda untuk menikmati pemandangan air, laguna dan kolam renang di Paradise Island (Pulau di Bahama yang terletak di pesisir kota Nassau). Tempat ini pernah ditinggali oleh Oprah, Michael Jackson, Celine Dion dan Bill gates. Memiliki 1 kamar yang didekorasikan hitam, merah dan emas, dengan ruang tamu selebar 1,250 meter persegi yang memiliki grand piano dan pusat hiburan, bahkan ruang bajunya sangat besar sampai dikatakan Anda dapat memarkir mobil di sana, dapur dengan pintu masuk sendiri, dan 7 staf pribadi, termasuk koki dan pelayan. Harga per malam mencapai US$ 25,000 (240 Juta)

10. The Royal Suites, Uni Emirat Arab
Hotel yang memiliki jumlah kamar seluas 8,400 meter persegi ini memberikan Anda pemandangan laut Arabian, dengan lantai marbel, tempat tidur tiang yang dapat berputar di ruang tidur utama, ruang makan, dan bioskop pribadi serta elevator. Hotel ini juga menyediakan bak mandi dari marbel dengan produk-produk yang lengkap dari Hermes. Tamu juga disediakan sopir pribadi dengan Rolls-Royce, pelayan pribadi yang siap 24 jam, karpet bermotif leopard. Salah satu kelebihan hotel ini adalah Anda dapat menikmati restoran bawah laut. Harga tertinggi untuk kamar ini pernah mencapai 22,900 US Dolar, tetapi dikatakan Anda juga dapat menikmatinya dengan harga 19,000 US Dolar. Harga per malam mencapai US$ 22,900 (220 Juta)
Read More

Menggali Manfaat Buah Kelengkeng bagi Kesehatan Tubuh

Lengkeng atau Kelengkeng merupakan salah satu jenis tanaman penghasil buah yang diperkirakan berasal dari daratan Asia Tenggara. Secara umum, manfaat Buah Kelengkeng ini banyak di gunakan masyarakat untuk menyembuhkan atau mengurangi berbagai macam penyakit. Buah lengkeng atau kelengkeng (龙眼) memiliki nama ilmiah Dimocarpus logan, dalam bahasa Inggris disebut Longan. Di Indonesia kadang buah ini dikenal juga dengan buah Mata Kucing. Buah lengkeng berbentuk bulat dengan ukuran kurang lebih sebesar kelereng. Kulit buah berwarna cokelat muda sampai kehitaman dengan daging buah yang berwarna putih bening dan berair.
Frutos Exóticos-LONGAN
By Surukuku (Nelson Ramos-Lopes) (Minha Autoria) [Public domain], via Wikimedia Commons
Seperti halnya lerak, menurut Wikipedia, biji lengkeng yang mengandung saponin kadang-kadang dimanfaatkan untuk mencuci rambut. Biji, buah, daun dan bunga lengkeng juga digunakan sebagai bahan obat tradisional, terutama dalam ramuan Tiongkok. Daunnya mengandung quercetin dan quercitrin. Kayu lengkeng dan kayu bedaro(Dimocarpus malayensis) merupakan kayu yang cukup baik untuk konstruksi ringan dalam rumah dan bahan perkakas. Beberapa nutrisi yang terkandung pada buah lengkeng yaitu kalori, karbohidrat, protein, serat, thiaminem riboflavin, niasin, vitamin C, kalsium, zat besi, mangan, magnesium, fosfor dan kalium. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, 7 manfaat buah lengkeng bagi kesehatan tubuh yang perlu untuk diketahui.

1. Mencegah kanker
Kandungan vitamin C pada lengkeng lebih tinggi dari pepaya, nanas dan leci. Vitamin C sangat bermanfaat untuk mencegah kanker.

2. Mencegah stroke
Buah lengkeng kaya akan vitamin C dan senyawa kalium. Kedua senyawa ini sangat berperan penting untuk mencegah stroke.

3. Mencegah diabetes
Vitamin C pada buah lengkeng mampu menurunkan kadar gula yang terdapat dalam tubuh dan dapat mencegah diabetes.

4. Meminimalisir risiko serangan jantung
Mengkonsumsi buah lengkeng juga bermanfaat untuk menghilangkan aterosklerosis yang berada di dalam jantung. Aterosklerosis adalah suatu keadaan dimana arteri jantung menebal dan dapat meningkatkan terjadinya serangan jantung karena aliran darah menjadi tidak lancar.

5. Menjaga kesehatan otak
Tubuh kita juga memanfaatkan fosfor dan kalium untuk membangun dan memelihara jaringan otak. Mengkonsumsi lengkeng secara rutin dapat membantu aktivitas otak dalam berpikir dan mengingat. Dua mineral ini juga penting agar saraf kita bisa sehat, sehingga bisa bekerja dengan normal.

6. Mengontrol tekanan darah tinggi
Kadar kalium pada buah lengkeng juga cukup tinggi yaitu 266 mg. Asupan kalium sangat berpengaruh terhadap tekanan darah. Mengkonsumsi lengkeng secara rutin dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Selain itu, vitamin C pada buah lengkeng juga berperan aktif untuk mengontrol tekanan darah

7. Menjaga kesehatan tulang dan gigi
Kandungan fosfor yang terdapat pada buah lengkeng dapat membantu untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Bersama dengan kalsium, fosfor membentuk senyawa kalsium fosfat. Kalsium fosfat adalah senyawa utama yang memperkuat struktur tulang dan gigi. Selain itu, fosfor dapat mengurangi resiko osteoporosis dan gangguan kesehatan gigi.

Mungkin tak berlebihan juga jika dikatakan bahwa buah kelengkeng ini memiliki manfaat dan khasiat yang ajaib bagi kesehatan kita. Jadi itulah beberapa manfaat ajaib dari buah yang berasal dari dataran Asia Tenggara, Lengkeng.
Read More

9.25.2014

Ini 10 Tips untuk Mengatasi Masalah Rambut Berminyak

Rambut indah, menawan, dan sehat adalah impian bagi semua orang di dunia. Namun tak semua orang dapat mewujudkannya. Untuk itu diperlukan perawatan ekstra agar rambut terhindar dari berbagai macam masalah, seperti rambut berminyak. Rambut berminyak sangat mengganggu dan sulit untuk dihindari. Jika rambut berminyak maka rambut akan terlihat kusam, lepek, dan tidak sehat. Rambut berminyak tampak seperti terlantar dan dianggap cacat pada penampilan. Namun sebenarnya, hal ini adalah salah satu proses alami. Akar rambut memiliki kelenjar sebaceous. Zat ini mengeluarkan lemak yang disebut sebum. Faktanya, sebum bermanfaat untuk rambut. Sebum menjaga rambut tetap sehat dan lembut dan menjaga rambut dari kekeringan dan kerusakan.
Ini 10 Tips untuk Mengatasi Masalah Rambut Berminyak
Ilustrasi Rambut Berminyak
Produksi lemak berlebih merupakan penyebab utama rambut berminyak. Lemak dapat menyumbat akar rambut dan menyebabkan kerontokan rambut dan ketombe. Beberapa penyebab produksi lemak berlebih adalah faktor keturunan, pola makan buruk, pengobatan atau perawatan yang tidak tepat. Produksi lemak juga dapat berubah seiring perubahan musim, iklim, hormonal atau stres yang berkepanjangan. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, tips untuk mengatasi masalah rambut berminyak.

Salah satu manfaat baking soda adalah membersihkan minyak berlebih pada rambut. Tak hanya itu, baking soda juga menjaga pH di kulit kepala, sehingga menghindari rambut dari ketombe. Baking soda aman untuk digunakan, karena kandungannya tidak menghilangkan minyak alami di rambut. Justru akan membuat rambut menjadi lembut dan minyak yang berlebih pada rambut akan terangkat.

Secara umum, masalah utama rambut berminyak adalah ketombe. Cara mudah untuk perawatannya adalah dengan menggunakan minyak panas yang diratakan pada kulit kepala. Anda bisa menggunakan minyak minyak kelapa atau jojoba. Setelah melakukan cara tadi kemudian bilas rambut sampai bersih.

Keramas menggunakan lidah buaya. Ambil bagian dalam atau daging lidah buaya yang telah dihaluskan ke kulit kepala sambil dipijat dan diamkan selama 25-30 menit sebelum dibilas.

Hindari membalurkan kondisioner pada seluruh rambut. Sebenarnya hal ini bisa membuat kulit kepala semakin berminyak. Sebaiknya gunakan kondisioner di ujung rambut saja.

Umumnya rambut berminyak tampak berkilau, jadi hindari penggunaan gel rambut. Karena jika menggunakan gel maka rambut akan terlihat semakin berminyak dan kusam.

Cara selanjutnya untuk mengurangi kadar minyak di kulit kepala, balurkan jus atau air perasan lemon pada kulit kepala dan rambut.

Dalam memilih sampo sebaiknya gunakan sampo ringan, sebagai contohnya sampo khusus untuk rambut berminyak dan shampo khusus bayi.

Setelah keramas, bilaslah rambut dengan air dingin secara menyeluruh. Jangan menggunakan air hangat untuk membilas rambut karena dapat membuat kulit kepala jadi lebih berminyak.

Jangan terlalu sering menyisir rambut, sebab gesekan sisir pada kulit kepala dapat memicu produksi minyak berlebih di kulit kepala.

Keramas secara rutin dan utamakan pencucian pada helai rambut, jangan hanya memijat kulit kepala saja. Keramas lebih awal setiap pagi merupakan cara terbaik untuk mengatasi rambut berminyak. Kelenjar sebaceous (kelenjar minyak) bekerja berat pada malam hari.
Read More

9.24.2014

Ini Menu Sehat untuk Diet yang Tinggi Protein

Secara umum, diet tinggi protein dilakukan oleh sebagian orang untuk tujuan menurunkan berat badan dan membentuk tubuh lebih ideal. Namun pada kenyataannya, tidak bisa sembarangan untuk memulai dan melakukan diet tinggi protein. Diperlukan disiplin ketat juga kejelian dalam memilih menu makanan yang dikonsumsi.
Kedelai
Kacang Kedelai
Makanan yang memiliki protein tinggi dapat menyebabkan penurunan asupan energi di waktu makan berikutnya. Dalam diet, akan lebih bermanfaat untuk menggantikan sebagian karbohidrat simple dengan sumber protein yang rendah lemak jenuh. Tahukah Anda, pola makan dalam program diet memegang peranan yang sangat penting. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, beberapa menu sehat untuk diet tinggi protein yang dibutuhkan oleh tubuh.

1. Produk susu
Produk susu adalah produk peternakan susu berupa makanan dan minuman, seperti susu sapi, kerbau, dan kambing. Produk susu seperti susu, keju dan yoghurt tidak hanya tinggi protein, tetapi juga kaya akan kalsium yang baik untuk tulang dan jantung. Namun pilihlah selalu produk olahan susu yang rendah lemak agar tidak menambah kalori. Jika Anda memutuskan untuk mengkonsumsi suplemen kalsium, maka sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu kepada dokter.

2. Daging merah
Daging merah merupakan jenis daging yang berwarna merah saat belum dimasak, seperti sapi, kerbau, kambing, dan domba. Pilihlah daging merah yang tidak sarat lemak seperti daging has dalam yang memiliki kadar lemak tak jenuh lebih sedikit. Sangat disarankan untuk sebisa mungkin hindari daging olahan.

3. Daging putih
Daging putih adalah daging yang berwarna putih saat belum dimasak, seperti ayam, bebek dan kalkun. Anda dapat memilih daging ayam atau daging unggas yang memiliki kadar lemak jauh lebih sedikit dibandingkan daging merah. Namun, perlu Anda perhatikan untuk hindarilah untuk mengkonsumsi kulitnya, dimana biasanya di kulit unggas yang gurih dan nikmat justru terdapat sarat akan lemak jenuh.

4. Kedelai
Salah satu tanaman polong-polongan yang menjadi bahan dasar banyak makanan dari Asia Timur ini bermanfaat untuk diet tinggi protein. Tofu, tahu dan tempe merupakan sumber protein nabati yang sangat baik. Mengkonsumsi 25 gram kedelai per hari dapat membantu Anda untuk menurunkan kolesterol.

5. Ikan
Kelompok vertebrata yang paling beraneka ragam dengan jumlah spesies lebih dari 27,000 di seluruh dunia ini selain kaya akan protein, juga memiliki kadar lemak yang rendah. Meskipun ikan salmon dan tuna memiliki kadar lemak yang tinggi, namun lemak yang terdapat di dalam ikan ini memiliki kadar asam lemak omega 3 yang tinggi dan baik bagi kesehatan jantung.

6. Kacang-kacangan
Kacang-kacangan umumnya bersumber dari tanaman famili Fabaceae. Ini adalah sebutan untuk biji yang berukuran relatif lebih besar dibandingkan serealia dan digunakan untuk bahan pangan bagi manusia dan hewan ternak. Mengkonsumsi kacang-kacangan sebanyak 1 setengah cangkir sehari setara dengan 3 gr protein pada steak, hal ini dapat membantu Anda merasa lebih kenyang dan membantu menurunkan kolesterol.

7. Telur
Telur merupakan salah satu bahan makanan yang dikonsumsi selain daging, ikan dan susu. Meskipun kaya akan kolesterol, namun konsumsi 1 butir telur per hari masih dianggap aman untuk orang dewasa yang sehat. Anda dapat mengkonsumsi putih telur yang kaya akan protein daripada kuning telur yang kaya akan kolesterol.
Read More

Ragam Khasiat dan Manfaat Buah Pinang bagi Kesehatan Tubuh

Pinang merupakan sejenis tanaman palma yang dapat tumbuh subur di daerah Pasifik, Asia dan Afrika bagian timur. Sudah sejak lama pinang menjadi bagian kehidupan sehari-hari masyarakat Nusantara. Dalam bahasa Inggris dikenal sebagai Betel palm atau Betel nut tree, dan nama ilmiahnya adalah Areca catechu. Saat ini biji pinang sudah menjadi komoditi perdagangan. Ekspor dari Indonesia ke negara-negara Asia selatan seperti India, Pakistan, Bangladesh, atau Nepal. Negara-negara pengekspor pinang utama di dunia yakni Indonesia, Thailand, Malaysia, Singapura, dan Myanmar.
Buah Pinang
Buah Pinang
Biji pinang yang diperdagangkan terutama adalah yang telah dikeringkan, dalam keadaan utuh (bulat) atau dibelah. Di negara-negara importir tersebut biji pinang diolah menjadi semacam permen sebagai makanan kecil. Menurut Wikipedia, pinang terutama ditanam untuk dimanfaatkan bijinya, yang di dunia Barat dikenal sebagai betel nut. Biji ini dikenal sebagai salah satu campuran orang makan sirih, selain gambir dan kapur.

Biji pinang mengandung alkaloida seperti arekaina (arecaine) dan arekolina (arecoline), yang bersifat toksin dan adiktif, juga dapat meningkatkan sistem kerja otak. Persediaan simplisia biji pinang di apotek biasa digunakan untuk mengobati cacingan, terutama untuk mengatasi cacing pita. Sementara itu, beberapa macam biji pinang dapat menimbulkan rasa pening apabila dikunyah. Zat lain yang dikandung di dalam buah ini antara lain arecaidine, arecolidine, guracine (guacine), guvacoline dan beberapa unsur lainnya.

Secara tradisional, biji pinang digunakan dalam ramuan untuk mengobati sakit disentri, diare berdarah, dan kudisan. Selain itu, biji ini juga dimanfaatkan sebagai penghasil zat pewarna merah dan bahan penyamak. Pelepah daun yang seperti tabung (dikenal sebagai upih) digunakan sebagai pembungkus kue-kue dan makanan. Umbutnya bisa dimakan sebagai lalapan atau dibikin acar. Sebagai tanaman, pinang juga kerap ditanam di luar maupun di dalam ruangan sebagai pohon hias atau ornamental. Nah, berikut ini kami rangkum untuk Anda, beragam manfaat buah pinang untuk kesehatan dan pengobatan.

Mengobati penyakit eksim, ambil buah pinang dan belerang sebanyak 5 gram lalu dihaluskan. Setelah itu ditambah minyak kelapa sebanyak 5 gram dan panaskan di atas api sampai mendidih. Dalam keadaan hangat, oleskan pada bagian yang terkena eksim, dan lakukan hingga benar-benar sembuh.

Mengobati kudis, pertama-tama ambil beberapa buah pinang yang kering. Tumbuk sampai halus seperti bubuk jamu dan tambahkan sedikit kapur sirih. Agar bubuk pinang dapat menempel pada permukaan kulit, tambahkan minyak kelapa. Minyak ini dicampurkan dan di aduk sampai merata. Sebelum mengoleskan obat ini terlebih dahulu tangan atau kaki yang terkena penyakit kudis dicuci bersih.

Mengobati cacing tambang, ambil biji pinang kemudian di giling halus dan di seduh dengan satu gelas air panas. Ketika masih hangat, tambah 1 sendok madu murni. Ramuan ini diminum sebanyak satu kali sehari pada waktu malam sebelum tidur. Untuk menguatkan gigi dan gusi, ambil beberapa biji buah pinang. Iris menjadi beberapa bagian, kemudian kunyah irisan tersebut dan lalukan secara rutin.

Untuk mengobati sakit pinggang, ambil beberapa lembar daun pinang. Tumbuk daun tersebut dan panaskan dengan bara api. Kemudian dikompreskan di tempat yang sakit.Sementara untuk mengobati luka kulit. Caranya, daging buah pinang yang masih muda ditumbuk hingga halus, lalu ditempelkan pada bagian tubuh yang terluka.
Read More

Menggali Manfaat dan Khasiat Bengkoang untuk Kecantikan Kulit

Jenis tumbuhan yang berbentuk umbi akar (cormus) dan bulat seperti gasing dengan berat dapat mencapai 5 kilogram ini memiliki kulit umbi tipis berwarna kuning pucat dan bagian dalamnya berwarna putih dengan cairan segar agak manis. Umbi bengkoang mengandung gula, pati, kalsium, dan forfor. Umbinya juga memiliki efek pendingin karena mengandung kadar air sebanyak 86 sampai 90 persen. Tahukah Anda, rasa manis pada umbi bengkoang ternyata berasal dari oligosakarida yang disebut inulin, yang tidak bisa dicerna oleh tubuh manusia. Sifat ini berguna bagi penderita diabetes atau orang yang berdiet rendah kalori. Bengkoang yang berasal dari Benua Amerika dan daerah tropis ini sangat umum dijumpai di Indonesia. Buah yang di tempat asalnya dikenal sebagai Jicama atau Jícama ini biasa dimakan sebagai bahan campuran es, rujak, asinan, dan manisan.
Bengkoang
Bengkoang
Selain rasanya yang segar, bengkoang atau bengkuang juga memiliki manfaat untuk kecantikan kulit. Anda mungkin sudah mengenal manfaat buah bengkoang untuk mencerahkan kulit tubuh dan wajah. Namun ternyata bukan hanya itu manfaat bengkoang. Lantas apa saja khasiat kecantikan yang tersembunyi dari segarnya buah bengkoang? Berikut ini kami rangkum untuk Anda, 5 manfaat dan khasiat bengkoang untuk kecantikan kulit secara alami.

1. Menyehatkan kulit
Berkat kandungan vitamin B1, vitamin C, dan berbagai jenis mineral penting yang terdapat di dalam bengkoang bisa menjadikan kulit Anda lebih sehat dan segar secara alami. Untuk memperoleh manfaatnya, konsumsi secara rutin buah bengkoang segar ataupun jus bengkoang yang tidak ditambahkan pemanis atau susu secara teratur untuk mendapatkan kulit yang segar bercahaya.

2. Mencerahkan kulit
Sepertinya sudah bukan rahasia lagi jika bengkoang berkhasiat untuk mencerahkan kulit. Sebab bengkoang mengandung banyak vitamin B1 dan vitamin C yang bekerja bersamaan untuk menyehatkan dan menjadikan tampilan kulit lebih cerah berseri. Untuk mencerahkan kulit wajah dengan bengkoang, Anda bisa memanfaatkannya untuk masker. Kupas bengkoang segar, kemudian parut sebagian. Gunakan parutan daging buah bengkoang ini sebagai masker wajah.

3. Mencegah penuaan dini
Bengkoang merupakan salah satu buah yang sangat ampuh untuk mencegah dan mengatasi penuaan dini. Sebab buah ini ternyata tinggi akan kandungan vitamin C yang berfungsi sebagai penangkal radikal bebas yang menjadi penyebab utama kulit lebih cepat menua. Untuk memperoleh manfaatnya, konsumsi buah bengkoang segar secara rutin.

4. Mengurangi bintik hitam di wajah
Bila ingin mengurangi bintik hitam pada wajah, Anda bisa menggunakan bengkoang sebagai masker wajah. Caranya cuci bersih dan kupas bengkoang secukupnya. Setelah itu anda Parut sampai halus, dan hasil parutan tadi kemudian ditempelkan merata ke seluruh permukaan wajah, tunggu selama 15 Menit atau sampai mengering. Kemudian bilas dengan Menggunakan Air hangat terlebih dahulu, setelah itu bilas dengan air dingin. Lakukan 3 - 4 kali dalam seminggu, dan lihat hasilnya.

5. Mendinginkan kulit
Kandungan air yang tinggi dalam bengkoang dan sifat anti-inflamasi di dalamnya sangat berguna untuk mendinginkan kulit dan meringankan rasa perih dan terbakar pada kulit yang terpapar sinar matahari. Gunakan masker dari bengkoang parut di kulit tubuh dan wajah yang terkena paparan sinar matahari. Anda bisa mendinginkan irisan buah bengkoang di dalam lemari es terlebih dahulu sebelum memarutnya.

Jadi itulah beberapa manfaat umbi putih yang memiliki nama ilmiah Pachyrhizus erosus untuk kecantikan kulit dan wajah. Semoga artikel yang baru saja kami kutip dari berbagai sumber ini bermanfaat bagi Anda.
Read More

Manfaat Ajaib Daun Sirih untuk Kesehatan Kulit dan Wajah

Tanaman sirih selalu identik dengan Indonesia. Karena sirih adalah tanaman asli Indonesia yang tumbuh merambat atau bersandar pada batang pohon lain. Daun sirih merupakan bahan herbal yang sudah sejak lama digunakan oleh orang Indonesia dalam pengobatan. Tanaman merambat ini biasa dikunyah orang-orang zaman dahulu bersama pinang, gambir, dan kapur. Selain itu sirih juga sangat berperan penting dalam berbagai upacara adat rumpun melayu.
Daun Sirih
Daun Sirih
Tidak hanya sebatas untuk pengobatan saja, sebab sirih juga sudah sejak lama dimanfaatkan untuk perawatan tubuh. Mau tahu apa saja manfaat ajaib daun sirih bagi kesehatan dan kecantikan kulit? Berikut ini kami rangkum untuk Anda, 5 manfaat ajaib daun sirih bagi kecantikan kulit dan wajah yang perlu untuk diketahui.

1. Mengatasi jerawat
Jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Jerawat merupakan penyakit kulit yang cukup besar jumlah penderitanya. Untuk masalah jerawat, Anda bisa mengatasinya dengan daun sirih. Sifat anti-septik dan anti-bakteri dalam daun sirih tidak hanya ampuh untuk mengatasi gatal, tetapi juga bisa digunakan untuk mengatasi jerawat. Untuk mengobati jerawat di wajah, Anda bisa memanfaatkan air rebusan sirih untuk membilas bagian kulit yang berjerawat. Gunakan handuk bersih, celupkan ke dalam air sirih lalu gunakan untuk mengusap wajah. Jika Anda menginginkan cara yang lebih mudah, gunakan air sirih yang masih hangat untuk mencuci muka. Sebelumnya pastikan wajah Anda sudah benar-benar bersih dari makeup. Lakukan perawatan ini minimal sehari dua kali, terutama setelah beraktivitas di luar ruangan.

2. Mengatasi gatal-gatal
Jika kulit Anda mengalami gatal-gatal karena alergi atau masalah kulit lainnya, sebelum gatal ini semakin parah dan meninggalkan bekas di kulit, Anda bisa mengobatinya dengan daun sirih. Ambil 15 hingga 17 lembar daun sirih, rebus dalam air panas. Jangan terlalu lama. Begitu daun layu, segera matikan api. Gunakan air rebusan daun sirih untuk campuran air mandi. Selain itu, Anda juga bisa memanfaatkannya untuk merendam tangan atau kaki yang gatal karena masalah kulit. Sifat anti-septik dan anti-inflamasi dari daun sirih akan meringankan rasa gatal dan juga pembengkakan kulit karena gatal tadi lebih cepat sembuh.

3. Menghaluskan kulit
Selain ampuh untuk mengatasi jerawat, daun sirih juga berkhasiat untuk menghaluskan kulit. Caranya cukup mudah Ambillah 3-5 lembar daun sirih hijau atau daun sirih merah, kemudian tumbuklah dengan menggunakan air panas. Jika sudah hangat kuku, maka oleskan daun sirih tadi ke seluruh wajah. Lakukanlah cara ini, minimal dilakukan setiap minggu sebelum tidur. Jika dilakukan dengan rutin selama satu bulan, maka wajah Anda akan terlihat lebih halus dan bebas dari bekas jerawat.

4. Mengobati jerawat
Seperti yang kita ketahui bahwa jerawat tidak selalu muncul karena kotor, melainkan lebih disebabkan faktor dari dalam tubuh. Kandungan bakterisida dan antiseptik alami yang terdapat di dalam daun sirih bisa membantu untuk menghilangkan jerawat serta membantu menghilangkan bekas jerawat secara cara alami. Caranya cukup mudah, tumbuk 5 lembar daun sirih sampai halus, kemudian langsung oleskan air tadi pada daerah yang berjerawat. Lakukan secara rutin sebelum tidur sampai jerawat sembuh.

5. Mengatasi luka bakar
Selain berguna sebagai obat jerawat, daun sirih juga bisa dimanfaatkan untuk mengatasi luka bakar ringan. Caranya cukup mudah, pertama-tama ambil beberapa lembar daun sirih segar dan di cuci bersih. Tumbuk hingga halus dan tambahkan sedikit madu organik. Setelah itu langsung tempelkan pada bagian kuIit yang mengalami luka bakar. Daun sirih dan madu akan bekerja untuk menenangkan rasa perih karena luka bakar juga meminimalisir radang akibat luka bakar.

Jadi itulah beberapa kegunaan daun sirih untuk kecantikan kulit yang baru saja kami rangkum dari berbagai sumber di internet. Semoga bermanfaat!
Read More

Jus yang Bermanfaat untuk Rambut Sehat dan Tebal Secara Alami

Upaya untuk menjaga kesehatan rambut memang bukan hal yang mudah untuk dilakukan. Berbagai alasan bisa menjadi penghalang untuk mempunyai rambut tebal dan sehat berkilau sepanjang hari. Namun tahukah anda, ada tips sederhana untuk perawatan rambut yang bisa dilakukan sendiri di rumah?
Jus jeruk
Jus Jeruk
Salah satu tips untuk membuat rambut jadi sehat dan tebal, Anda perlu melakukan beberapa perawatan rutin. Salah satunya yakni dengan mengkonsumsi makanan atau minuman yang baik untuk kesehatan rambut. Anda hanya butuh mempersiapkan beberapa bahan tradisional yang mudah ditemukan untuk dijadikan jus. Berikut ini kami rangkum untuk Anda, 7 jus yang bermanfaat untuk membuat rambut jadi sehat dan tebal secara alami.

1. Jus kiwi
Selain berkhasiat untuk menurunkan tekanan darah tinggi, buah kiwi dapat mendukung pertumbuhan rambut. Jus ini juga terkenal karena kadar vitamin C yang tinggi. Dengan menyertakan jus ini dalam menu harian, Anda akan dapat meningkatkan kekuatan rambut dari akar.

2. Jus anggur
Tanaman yang sudah dibudidayakan sejak tahun 4000 SM di Timur Tengah ini sangat kaya akan vitamin B. Vitamin ini dapat membantu dalam produksi hemoglobin, yang merupakan pembawa oksigen yang ditemukan dalam darah. Vitamin B yang terdapat pada buah anggur juga dapat membantu untuk meningkatkan aliran darah dan suplai oksigen ke kulit kepala.

3. Jus wortel
Selain bisa dimakan langsung, wortel dapat dibuat jus. Kandungan vitaminnya hampir sama dengan wortel yang dimakan begitu saja. Wortel sarat akan vitamin dan mineral yang dibutuhkan untuk pertumbuhan rambut sehat, yang membuatnya menjadi salah satu jus terbaik untuk rambut tebal. Minum satu gelas jus wortel setiap hari akan memberikan asupan beta karoten yang dapat mendorong kulit kepala dalam memproduksi sebum.

4. Jus mangga
kelompok buah batu (drupa) yang berdaging, dengan ukuran dan bentuk yang sangat berubah-ubah tergantung pada macamnya ini juga sangat berkhasiat untuk menyehatkan rambut. Buah mangga mengandung banyak mineral penting dan vitamin. Oleh sebab itu, mangga sering disebut sebagai raja buah. Sertakan jus mangga dalam menu harian Anda untuk mendukung pertumbuhan rambut sehat dan tebal.

5. Jus jeruk
Jeruk banyak dimanfaatkan sebagai bahan pangan, wewangian, maupun industri. Sebagai bahan pangan, jeruk berkhasiat untuk menyehatkan rambut. Limau atau jeruk sangat kaya akan vitamin C yang dapat mendorong pertumbuhan rambut. Jus ini dapat membantu dalam produksi kolagen dan kandungan antioksidan pada jeruk sangat efektif dalam memerangi radikal bebas yang dapat mempengaruhi folikel rambut.

6. Jus belimbing
Buah yang berwarna kuning kehijauan ini juga berkhasiat untuk menyehatkan rambut secara alami. Segelas Jus Belimbing mengandung berbagai vitamin dan mineral yang jika dikonsumsi dapat memperbaiki kondisi kesehatan tubuh. Selain itu, Jus Belimbing mengandung vitamin B-kompleks yang sangat diperlukan dalam pertumbuhan rambut untuk menjadi lebat dan sehat. Rutin mengkonsumsi jus belimbing, rambut akan lebih cepat tumbuh dan tebal.

7. Jus apel
Tahukah Anda, buah apel mempunyai khasiat dalam membantu proses pertumbuhan rambut agar anda mendapatkan rambut tebal dan kuat. Karena buah apel mengandung vitamin A yang sangat penting bagi pertumbuhan rambut. Segelas jus apel yang diminum secara rutin setiap hari dapat membantu menyehatkan rambut dan juga membuat rambut tebal secara alami. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tambahkan mentimun dan wortel. Jika di jus, ketiga buah ini bermanfaat untuk menyehatkan pertumbuhan rambut khususnya jika rambut Anda mengalami kerontokan karena akar rambut yang lemah. Khususnya wortel dan ketimun, dua bahan ini merupakan silikon dan sulfur alami bagi rambut dan wortel yang kaya akan vitamin A yang sangat penting untuk pertumbuhan rambut Anda.
Read More

9.23.2014

Ragam Manfaat Sehat Minum Air Putih di Pagi Hari

Air adalah senyawa yang penting bagi semua bentuk kehidupan yang diketahui sampai saat ini di Bumi. Menurut Wikipedia, Air dapat berwujud padat (es), cairan (air) dan gas (uap air). Air merupakan satu-satunya zat yang secara alami terdapat di permukaan Bumi dalam ketiga wujudnya tersebut. Air adalah substansi kimia dengan rumus kimia H2O: satu molekul air tersusun atas dua atom hidrogen yang terikat secara kovalen pada satu atom oksigen. Pada kondisi standar yaitu pada tekanan 100 kPa, dan pada suhu 0 °C; air bersifat tidak berwarna, tidak berasa dan tidak berbau. Tubuh manusia terdiri dari 55% sampai 78% air, tergantung dari ukuran badan. Agar dapat berfungsi dengan baik, tubuh manusia membutuhkan antara 1 - 7 liter air setiap hari untuk menghindari dehidrasi, namun jumlah ini tergantung pada tingkat aktivitas, suhu, kelembaban, dan beberapa faktor lainnya. Air putih merupakan salah satu minuman segar dan sangat menyehatkan bagi seluruh anggota tubuh. Karena faktanya, seluruh organ tubuh manusia membutuhkan cairan atau air dalam jumlah yang cukup untuk menunjang berbagai aktivitas yang dilakukan.
Air putih di dalam gelas
Air putih di dalam gelas
Jika tubuh kekurangan cairan atau air putih dalam jangka waktu yang relatif lama, maka kita akan mengalami dehidrasi. Dehidrasi adalah gangguan dalam keseimbangan cairan atau air pada tubuh. Hal ini terjadi karena pengeluaran air lebih banyak daripada pemasukan (misalnya minum). Gangguan kehilangan cairan tubuh ini disertai dengan gangguan keseimbangan zat elektrolit tubuh. Selain mengganggu keseimbangan tubuh, pada tingkat yang sudah sangat berat, dehidrasi bisa pula berujung pada penurunan kesadaran, koma, bahkan bisa saja meninggal dunia. Haus adalah salah satu respon tubuh yang membutuhkan asupan cairan dalam waktu segera. Idealnya seseorang membutuhkan tujuh gelas air putih setiap hari. Apabila kebutuhan air putih tidak terpenuhi, maka akan mengakibatkan seseorang menjadi lebih cepat capek dan kurang produktif. Namun tahukah Anda, waktu terbaik untuk mulai mencukupi kebutuhan air putih yaitu di pagi hari. Lantas, apa saja manfaat minum air putih di pagi hari bagi kesehatan tubuh? Berikut ini kami rangkum untuk Anda, 7 manfaat sehat minum air putih di pagi hari.

1. Awet muda
Meskipun Anda sudah tua, namun jika memiliki wajah kencang dan awet muda hidup terasa lebih percaya diri. Air putih adalah salah satu minuman sehat yang bermanfaat untuk membuat awet muda secara alami. Mengapa bisa demikian, karena minum air putih di pagi hari sangat efektif membuang dan membersihkan toksin yang berada di darah. Sehingga tubuh akan lebih sehat dan segar sepanjang hari.

2. Menyehatkan usus besar
Usus besar atau kolon dalam anatomi adalah bagian usus antara usus buntu dan rektum. Fungsi utama organ ini adalah menyerap air dari kotoran. Usus besar merupakan salah satu organ di sistem pencernaan kita. Rutin minum air putih di pagi hari akan berdampak positif untuk kesehatan usus besar. Sehingga penyerapan nutrisi makanan dapat berjalan dengan baik pula.

3. Melancarkan buang air besar
Manusia dapat melakukan buang air besar beberapa kali dalam satu hari atau satu kali dalam beberapa hari. Tetapi bahkan dapat mengalami gangguan yaitu hingga hanya beberapa kali saja dalam satu minggu. Jika Anda mengalami sembelit atau susah air besar di pagi hari, cobalah minum air putih secara rutin di pagi hari. Hal ini bertujuan untuk membantu melancarkan buang air besar.

4. Menyehatkan ginjal
Ginjal adalah organ ekskresi dalam vertebrata yang berbentuk mirip kacang. Ginjal berfungsi untuk menyaring kotoran dari darah. Tahukah Anda, mencukupi kebutuhan asupan air putih di pagi hari dapat membantu meringankan kerja organ ginjal juga menjaga kesehatan organ ginjal tersebut.

5. Mengontrol berat badan
Memiliki berat badan yang ideal adalah salah satu impian bagi setiap orang. Bagi anda yang ingin menyesuaikan berat badan yang proporsional, maka mulailah mencukupi kebutuhan air putih di pagi hari.

6. Meremajakan otot dan sel darah
Otot adalah sebuah jaringan dalam tubuh yang berfungsi sebagai alat gerak aktif yang menggerakkan tulang. Sementara, sel darah adalah semua sel dalam segala bentuk yang secara normal ditemukan dalam darah. Untuk meremajakan otot dan sel darah salah satunya adalah dengan cara minum air putih. Karena minum air putih di pagi hari juga sangat bermanfaat dan penting untuk memperbaharui organ otot serta seluruh sel darah di tubuh.

7. Menyeimbangkan sistem kelenjar getah bening
Kelenjar getah bening adalah bagian dari sistem pertahanan tubuh. Jika sistem kelenjar getah bening dapat bekerja dengan maksimal, maka tubuh akan memiliki kekuatan lebih untuk melawan infeksi yang dapat mengganggu kualitas kesehatan tubuh yang kita miliki.
Read More
-->